broedi.com - Jaman sekarang siapa sih yang tidak kenal dengan BBM, ya pasti semua tahu mulai dari yang muda sampai yang tua, semua orang pasti memakai BBM, atau setidaknya pernah, walaupun tidak punya hp bb ataupun smartphone. Kok bisa? coba tanya ke orang tua, pernah pakai BBM belum? pasti mereka menjawab kurang lebih seperti ini: Sudah, kalau tidak pakai BBM kendaraan kita mana bisa jalan!! hehe yang dimaksud orang tua ini adalah BBM (Bahan Bakar Minyak), bukan BBM (Blackberry Mesenger), walaupun sama-sama mengenal BBM tetapi artinya berbeda ya, yasudahlah jangan diteruskan, garing nanti.
Sebagai pengguna BlackBerry Messenger, pasti sudah akrab dengan tanda D dan R, tanda “D” mewakili “Delivered” menandakan bahwa pesan sudah terkirim, dan tanda “R” mewakili “Read” yang menandakan pesan tersebut sudah dibaca oleh penerima. Kemudian pernahkah saat kamu sedang tidak ingin menanggapi pesan BBM dari temanmu, entah itu sudah malas untuk melanjutkan percakapan atau alasan lainnya tetapi kamu ingin tetap membaca pesan yang dikirim tanpa mengirimkan tanda R yang artinya Read alias sudah dibaca, agar tidak ketahuan kalau kita sudah membaca, selain itu juga untuk jaga perasaan teman agar tidak tersinggung, tahu kan bagaimana rasanya saat chat kita cuma di R tapi gak dibales (oleh sang gebetan, pacar, apalagi mantan yang dimana kita susah move on darinya) ? sakitnya tuh disini, eits jadi baper malahan.
Cara yang perlu dilakukan sangat sederhana, namun banyak dari kita yang tidak mengetahuinya, hanya butuh beberapa langkah untuk melakukan cara ini, berikut adalah caranya
Yang pertama, ubah smartphonemu kedalam mode airplane
Buka aplikasi BBM- mu, buka chat dari temanmu, lalu tutup aplikasi dan nonaktifkan mode airplane agar koneksi internet hidup kembali.
Walaupun di BBMmu titik kuning sudah berubah menjadi abu-abu tanda bahwa pesan sudah kamu buka, tetapi di BBM temanmu akan tetap D, selama kamu tidak membuka pesannya dalam keadaan online, gak percaya, silahkan dipraktekkan, atau kamu punya trik yang lebih ampuh, silahkan tambahkan di kolom komentar.
Tag :
tekno
0 Komentar untuk " CARA MEMBACA PESAN DI BBM TANPA MENGIRIM TANDA READ KE PENGIRIM PESAN "
• berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan.
• dilarang berkomentar berbau pornografi, sara dan semacamnya.
• dilarang komentar spam.